Saat-saat Indah di Kampus ASIA

Berbicara Lewat Gambar?, Kenapa Tidak!

poster kampus asia, lomba social network, stmik asia, stie asia, asia malang


Kebutuhan akan informasi setiap orang tentu saja berbeda-beda, tergantung dari seberapa besar rasa kepedulian orang tersebut  memiliki rasa ingin tahu yang kuat. Ini bisa jadi tolak ukur dimana media-media yang bersifat informatif secara komersil mampu meningkatkan kepercayaan pemirsanya yang merupakan target pasar utama yang dibidiknya.


Berbicara masalah media informatif yang bersifat komersil, tentu ini tak luput dari dunia desain grafis. Dimana kemampuan para desainernya untuk mem-visual-kan suatu produk melalui media gambar atau ilustrasi yang diharapkan mampu memberi kesan spesial hingga akhirnya membujuk orang lain agar tertarik.

Metodelogi desain jenis inilah yang saya suka, dimana suatu gambar seakan-akan memiliki nyawa yang mampu berinteraksi dengan orang yang melihatnya. Contoh nyata yang sering kita temui saat ini adalah seperti poster, spanduk, baliho, dan reklame berukuran besar yang sering kita lihat terpasang dipinggir jalan dan tempat-tempat umum yang mereka anggap sebagai letak paling strategis untuk meletakkannya.
Secara teknis pasti setiap mahasiswa, atau bahkan profesional muda yang ada di dunia desain grafis pun sudah mengetahui aplikasi atau software apa saja yang semestinya digunakan untuk kebutuhan produksi media informasi ini.

Yang paling familiar dan paling banyak digunakan adalah CorelDRAW, Adobe Ilustrator, dan Photoshop. Ketiga aplikasi tersebut hingga saat ini masih jadi andalan para desainer untuk membuat iklan jenis art.
Secara garis besar, dunia grafis macam ini tidak akan pernah lekang termakan waktu. Semakin hari semakin banyak orang yang merasa tertarik untuk mempelajarinya. Sebenarnya, bukan hanya penguasaan teknis saja yang perlu dikuasai seorang desainer, melainkan kemampuannya melakukan analisa dari desain yang ia buat. Apakah sudah mewakili pesan dari iklan tersbut atau belum. Ilmu pengetahuan macam itu sering di dapatkan dalam materi kuliah Desain Komuniasi Visual (DKV).

Pada akhirnya, pemahaman dalam membuat media informasi periklanan tidak hanya berhenti pada tahap teknis dan cara pembuatannya saja, melainkan hingga proses membaca target pasar dan pemirsa yang menjadi target iklan tersebut. Maka dari itu tak usah heran bila tak sedikit desainer juga bila menyebut gambar visualisasi mereka sebagai media berbicara tak langsung kepada siapa saja yang melihatnya.
Judul: Berbicara Lewat Gambar?, Kenapa Tidak!
Rating: 4.7 user reviews.
Ditulis oleh: Unknown
Terima kasih telah berkunjung di blog Kampus ASIA ini, semoga info yang kami berikan bermanfaat untuk Anda. Salam hangat dari Kampus ASIA.

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar dengan bahasa yang sopan dan tidak mengandung unsur SARA. Salam hangat dari Kampus AsiA

About

Kampus ASIA - Selamat datang di blog milik STMIK-STIE AsiA Malang, atau yang sering disebut Kampus ASIA. Blog ini berisi berita, profil dosen, foto, lokasi kampus, dan info-info lainnya seputar Kampus ASIA Malang

Other tags : Kampus ASIA - Informasi seputar Kampus AsiA, STMIK, STIE, ASIA Malang, blog KAMPUS ASIA, Alamat kampus ASIA, Profil Dosen di kampus ASIA, berita seputar KAMPUS ASIA, Info Pendaftaran di KAMPUS ASIA.